Sampang -liputanJatimBersatu,com, Sat Lantas (Satuan Lalu lintas) Polres Sampang kembali melaksanakan sosialisasi Dikmas Lantas dan tentang Keamanan keselamatan Ketertiban dan Kelancaran (Kamseltibcar) lantas kepada siswa dan siswi SMA Negeri 1 Ketapang Kabupaten Sampang, (Police Goes To School), Senin (20/1/2025). Personil yang hadir, Kasat Lantas Polres Sampang AKP Sigit Ekan Sahudi, S.H., Ps, Kanit Kamseltibcar Aipda Agus Sugianto, Anggota Satlantas Polres Sampang, Kepala Sekolah SMA 1 Negeri Ketapang, Sulaiman S.P.d., M.Si., Para Guru SMA Negeri 1 Ketapang dan Para Siswa – Siswi SMA Negeri 1 Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura Jawa Timur. Kegiatan Sosialisasi Dikmas Lantas dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Sampang, AKP Sigit Ekan Sahudi, S.H., dengan menjadi pembina apel dengan peserta seluruh siswa dan siswi SMA Negeri 1 Ketapang, dan juga para guru. Pemberian materi terkait tertib berlalu lintas oleh Kanit Kamsel Aipda Agus Sugianto menyampaikan, bahwa Sat Lantas Polres Sampang akan terus konsisten dalam upayanya untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat menjadi pelopor keselamatan berkendara dan membudayakan keselamatan sebagai kebutuhan. Salah satu upayanya adalah dengan menanamkan budaya tertib berlalu lintas dikalangan pelajar. “Kami akan terus dan konsisten dalam menanamkan tertib berlalu lintas kepada para pelajar dari satu sekolah ke sekolah yang lain,” jelas Aipda Agus Sugianto, Senin 20/12025). Sementara itu ditempat yang sama, Kasatlantas Polres Sampang, yang berkesempatan menjadi pembina upacara mengatakan melalui Sosialisasi yang dilaksanakan itu pihaknya mengajak pelajar untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas guna mengurangi fatalitas kecelakaan lalulintas di Kabupaten Sampang. “Kami dari Sat Lantas, akan terus melakukan sosialisasi Dikmas Lantas (Police Goes To School) dan penyuluhan, sebagai wujud nyata dalam meningkatkan ketaatan akan pentingnya tertib berlalu lintas, agar warga masyarakat khususnya pelajar agar menjadi mengerti, patuh dan taat berlalu lintas,”tuturnya. Sosialisasi ini dikemas dalam kegiatan Police Goes To School dengan tujuan menanamkan tradisi dan budaya tertib berlalu lintas di jalan raya guna menciptakan Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif. “Selain mengajak para pelajar untuk menjadi Pelopor keselamatan berlalu lintas, Kasat Lantas yang didampingi oleh Kanit Kamsel dan anggota Sat Lantas Polres Sampang, juga memberikan sosialisasi tilang elktronik (Etle) dan Etle mobile,”tuturnya. Mantan Kanit Regident (KRI) Satpas Colombo Polrestabes Surabaya menuturkan, pihaknya juga mengharapkan agar pelajar yang sudah mengikuti Sosialisasi ini bisa menjadi pelopor bagi keluarga maupun bagi masyarakat. “Melalui sosialisasi Dikmas Lantas diharapkan meningkatnya kesadaran pelajar dalam mematuhi peraturan lalu lintas serta kasus kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Sampan dapat diminimalisir,” pungkas AKP Sigit Ekan Sahudi, S.H. Red
Day: January 21, 2025
Irwasum Polri Apresiasi Inovasi Ciptakan Benih Jagung Bhayangkara
Irwasum Apresiasi Inovasi Jajaran Ciptakan Benih Jagung Bhayangkara JAKARTA— Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Komjen Dedi Prasetyo mengapresiasi inovasi jajaran Polres Blitar yang menggerakan budidaya benih jagung super yang dinamakan Benih Hibrida Jenis TKS 234 dengan Merk Bhayangkara. “Terimakasih kepada para masyarakat tani, Gapoktan, Polres Blitar Polda Jatim, Primkopol Resor Blitar dan CV Lang Buana yang sudah bersinergi dan turut serta dalam berinovasi dalam mendukung Program Ketahanan Pangan melalui Budidaya Benih Jagung yang berkualitas tinggi,” kata Komjen Dedi Prasetyo dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (21/1). Komjen Dedi yang juga sebagai Ketua Gugus Tugas Pangan Polri ini berharap benih jagung bhayangkara dapat membantu meningkatkan produksi jagung dalam negeri sekaligus langkah nyata dukungan Polri mendukung ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah. “Diharapkan benih jagung tersebut bisa bermanfaat dan sukses dalam mendukung ketahanan pangan yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto,” tekan Dedi. Benih Jagung Bhayangkara memiliki beberapa keunggulan, di antaranya memiliki ketahanan akar dan kerebahan batangnya dan toleran terhadap penyakit. Dan bobot per 1000 bijinya berkisar 367,89 gram. Dengan kadar protein 9,10 persen dan kandungan karbohidrat 85,43 persen. Jumlah produksinya juga cukup tinggi berkisar 12,72 ton per hektare dengan hasil panen sebanyak 10,44 ton per hektare. Dedi menjelaskan, benih bhayangkara ketika mulai ditanam pada 28 Agustus 2024 di lahan seluas 0,686 hektare milik Polres Blitar yang berlokasi persis di samping Mako Polres Blitar. Dan dipanen pada 18 Desember 2024 lalu mampu menghasilkan 2.115 kilogram secara gelondongan. Dengan hasil pipil basar seberat 1.820 kilogram, kemudian setelah disortir kering dan siap jadi benih menghasillan 1.456 kilogram. Dengan benih yg dihasilkan seberat kurang lebih 1,5 Ton tersebut saja dapat memenuhi kebutuhan benih untuk 100 Hektar lahan jagung. Apalagi apabila lahan di wilayah Kabupaten Blitar yang digunakan untuk budidaya benih lebih luas dan lebih banyak, tentunya semakin banyak pula benih jagung yang dapat dihasilkan untuk memenuhi kebutuhan cocok tanam jagung secara nasional. Komjen Dedi mengatakan, Polri juga telah melakukan gerakan tanam jagung serentak di seluruh Indonesia dengan target 1,7 juta hektare lahan dijadikan tanaman jagung. Sejak launching Gugus Tugas Polri, sampai saat ini, Polri telah menanam jagung seluas 3.727 hektar, dan ditargetkan pada kuartal 1 tahun 2025 mencapai 300 ribu hektar. Dalam pelaksanaannya, Dedi menyampaikan bahwa jajarannya mengoptimalkan teknologi dalam melakukan monitoring dan evaluasi dengan menggunakan aplikasi gugus tugas Polri mendukung ketahanan pangan dan menganalisa pelaksanaan menggunakan aplikasi berbasis AI. “Kami beserta jajaran wilayah bekerja extra keras, untuk terus mendukung pemerintah dengan menggerakan seluruh elemen masyarakat demi mencapai target 1 juta hektar lahan jagung atau produksi 4 juta ton jagung di tahun 2025,” ujar Dedi. “Hari ini Kapolri bersama Menteri Pertanian melaksanakan kegiatan tanam jagung serentak 1 juta hektare, yang di pusatkan di Desa Karangmukti, Kecamatan Cipeundeuy, Kabupaten Subang,” demikian Komjen Dedi.
Polres Bangkalan Berhasil Bekuk Pelaku Penganiayan
*Tak butuh waktu lama, Polres Bangkalan bekuk pelaku penganiayaan SGB* Liputan Jatim bersatu Polres Bangkalan – Viralnya sebuah video perkelahian pada Sabtu malam kemarin (11/01/2025) di depan Stadion Gelora Bangkalan, membuat Kepolisian Resor Bangkalan langsung bergerak. Tak butuh waktu lama, Satreskrim Polres Bangkalan langsung mengamankan pelaku berinisial F (24 tahun) asal Socah diamankan pada hari Senin, 13 Januari 2024. Hal ini bermula ketika F diajakn sejumlah rekan rekannya untuk minum minuman beralkohol di salah satu tempat di Stadion Bangkalan. “Awalnya sama sama mengkonsumsi alkohol. Karena ada miskomunikasi, F akhirnya naik pitam, dan mengeluarkan senjata tajam dan terjadilah perkelahian. Korban menerima luka di tangan dan harus mendapatkan perawatan di RS,” Terang Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, S.H., S.I.K., M.I.K. saat dihubungi di Mapolres Bangkalan pada Senin pagi (20/01/2025). Atas perbuatan nya, F dikenai pasal tentang penganiayaan. “Tersangka kami kenakan pasal 351 ayat 2 dengan ancaman 5 tahun penjara, ” tambah Kapolres. Irfan ali
Tingkatkan Sinergitas Jaga Kamtibmas Kapolres Sampang Sambangi Forkopimda Dan Tokoh Ulama
*Tingkatkan Sinergitas Jaga Kamtibmas, Kapolres Sampang Sambangi Forkopimda Dan Tokoh Ulama* Liputan Jatim bersatu. Sampang – Kapolres Sampang AKBP Hartono S.Pd, MM laksanakan kunjungan ke Pj. Bupati Sampang Rudi Arifiyanto di Pendopo Trunojoyo Sampang, senin (20/01/2025) siang. Kedatangan Kapolres Sampang di Pendopo Trunojoyo didampingi Wakapolres Sampang Kompol Hosna Nurhidayah dan PJU Polres Sampang. Kapolres Sampang AKBP Hartono usai menyambangi Pj. Bupati Sampang mengatakan kepada awak media bahwa tujuan dari kunjungan ke Pendopo Trunojoyo adalah untuk melakukan silaturahmi Kamtibmas sekaligus memperkenalkan diri sebagai warga baru di Kabupaten Sampang. “Kunjungan ini kami laksanakan dalam rangka memperkenalkan diri saya sebagai Kapolres Sampang yang baru kepada Pj. Bupati Sampang. Dengan kegiatan silaturahmi ini diharapkan hubungan kerja antara Polres Sampang dan Pemkab Sampang yang lebih bersinergi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” kata AKBP Hartono. AKBP Hartono menyampaikan bahwa mulai hari kedua menjabat sebagai Kapolres Sampang sudah mengunjungi seluruh Forkopimda, kyai-kyai khos dan beberapa tokoh masyarakat Kabupaten Sampang untuk meminta dukungan moril dan doa agar wilayahnya senantiasa tertib, aman, damai dan kondusif. “Polres Sampang dalam menciptakan dan memelihara kondusifitas wilayah sangat membutuhkan dukungan moril dan doa dari Forkopimda, kyai-kyai khos, tokoh masyarakat Kabupaten Sampang” terang Kapolres Sampang AKBP Hartono. Selain itu AKBP Hartono menuturkan bahwa dukungan moril, doa dan peran aktif seluruh elemen masyarakat sangat diharapkan Kapolres Sampang dalam mewujudkan Sampang yang aman kondusif. Kapolres menjelaskan dengan menyambangi Forkopimda, kyai-kyai khos dan tokoh masyarakat, selain mempererat silaturahmi juga menjadi sarana AKBP Hartono untuk melakukan deteksi dini terkait Kamtibmas wilayah Kabupaten Sampang. Irfan.ali