BONDOWOSO-liputanJatimBersatu,com. Bulan Ramadan sejatinya menjadi bulan yang penuh berkah yang bisa diisi dengan kegiatan ibadah. Namun, tidak dengan sejumlah pemuda di Bondowoso yang mengisi waktu menunggu berbuka dengan kegiatan negatif dan merugikan masyarakat. Seperti yang terjadi di sepanjang jalan menuju kawasan Ijen, tepatnya di Desa Gunung Anyar Kecamatan Tapen. Banyak pemuda berkumpul membawa motor, yang diduga akan melakukan balap liar saat ngabuburit. Namun, aksi mereka terendus oleh jajaran Satlantas Polres Bondowoso, yang dengan sigap melakukan pembubaran dan penertiban pemuda yang menurut warga sangat meresahkan, pada Senin (32/3/2025) sore, menjelang buka puasa. Polisi memberikan efek jera dengan membawa motor ke Satlantas Polres Bondowoso. Motor para pemuda ini diduga akan digunakan balap liar di Desa Gunung Anya Kapolres membenarkan jika ada penertiban di jalan Ijen di Desa Gunung Anyar. Penertiban itu dilakukan berdasarkan laporan dari masyarakat sekitar. “Memang benar ada penertiban dan pembubaran terkait balap liar dengan mengamankan 39 sepeda motor,” ujarnya, Selasa (4/3/2025). Sementara itu, Kapolres Bondowoso, AKBP Harto Agung Cahyono menegaskan tindakan ini bertujuan untuk memberikan efek jera kepada para pemuda yang menggangu ketertiban umum dan menggelar balap liar selama bulan Ramadan. “Kami akan terus melakukan patroli rutin untuk menindak balapan liar yang meresahkan warga. Motor yang diamankan akan dititipkan di Satlantas Polres Bondowoso untuk proses lebih lanjut,” ujarnya. Kapolres juga berpesan agar masyarakat ikut berperan aktif dalam menjaga Kamtibmas dengan melaporkan kegiatan yang mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. “Warga diimbau segera melaporkan jika menemukan kegiatan yang mengganggu ketertiban selama Ramadan. Pihak kepolisian siap bertindak cepat demi menjaga kenyamanan masyarakat,” tandasnya. (Irfan.ali)
Day: March 4, 2025
*Polres Pasuruan Dampingi Warga Patrol Sahur Cegah Tawuran*
PASURUAN –liputanJatimBersatu,com. Untuk mengantisipasi tawuran remaja dan mencegah tindak kriminal saat bulan suci Ramadan, anggota Polres Pasuruan Polda Jatim mendampingi kelompok pemuda yang membangunkan sahur. Kapolres Pasuruan,AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasat Lantas Polres Pasuruan,AKP Derie Fradesca menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. “Pendampingan ini bertujuan untuk mencegah tawuran antar kelompok yang sering terjadi saat keliling membangunkan sahur,” ungkap AKP Derie Fradesca, Selasa (4/3). Selain itu, lanjut AKP Derie Fradesca, anggota Polres Pasuruan Polda Jatim juga memaksimalkan berpatroli di lingkungan perumahan yang sepi saat tarawih guna mengantisipasi tindak pencurian. “Kami juga memberikan imbauan kepada para remaja agar tidak terlibat perselisihan yang dapat memicu perkelahian antar kelompok,” ujarnya. Salah satu warga, Mualif, mengapresiasi langkah Polres Pasuruan Polda Jatim ini dalam menjaga keamanan lingkungan. “Kami merasa lebih tenang karena anak-anak tetap terpantau dan lingkungan lebih aman dengan adanya patroli kepolisian,” katanya. (Irfan.ali)
*Patroli Perintis Presisi Polresta Banyuwangi Amankan Pemuda Diduga Pesta Miras*
BANYUWANGI –LiputanJatimBersatu,com. Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terlebih di Bulan Ramadhan, Tim Patroli Perintis Presisi Satsamapta Polresta Banyuwangi Polda Jatim memaksimalkan patroli melalui kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD). Dalam patroli tersebut, kepolisian menemukan sekelompok pemuda yang tengah nongkrong sambil mengonsumsi minuman keras (Miras) jenis arak sebanyak tiga botol di sekitar Gor Banyuwangi. Menindaklanjuti temuan tersebut, petugas langsung memberikan imbauan dan pembinaan kepada para pemuda agar tidak melanjutkan aktivitas yang berpotensi mengganggu ketertiban umum. Selain itu, Unit Patroli Perintis Presisi Sat Samapta juga melakukan pemeriksaan identitas serta mengamankan barang bukti guna mencegah dampak negatif dari konsumsi miras di tempat umum. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra melalui Kasat Samapta Polresta Banyuwangi, Kompol Basori Alwi menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bagian dari Program Perintis Presisi. Tujuan patroli untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. “Kami rutin melakukan patroli untuk mencegah potensi gangguan keamanan, terutama yang disebabkan oleh konsumsi miras di tempat umum,” ujarnya. Ia juga mengimbau masyarakat, khususnya para pemuda, agar tidak terlibat dalam aktivitas yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain. Dengan adanya patroli ini, diharapkan masyarakat memahami akan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan. “Kami juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam melaporkan potensi gangguan keamanan melalui layanan kepolisian yang tersedia,” tambahnya. Sementara itu Kanit Patroli Presisi Satsamapta Ipda Eko Tjuk,S.H menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya untuk memberantas penyakit masyarakat dan menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polresta Banyuwangi. “Kami melakukan patroli rutin di tempat-tempat yang dianggap rawan. Langkah ini sebagai bentuk antisipasi untuk memberantas dan mencegah adanya gangguan kamtibmas,” ungkapnya. Ipda Eko juga menegaskan bahwa patroli ini akan berlanjut dan menjadi kegiatan berkesinambungan guna mewujudkan kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polresta Banyuwangi Polda Jatim. Upaya unit Patroli Perintis Presisi Satsamapta dalam menjalankan tugasnya tersebut diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam mencegah gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat di wilayah hukum Polresta Banyuwangi. (irfan.ali)
*Mantan Residivis Narkoba Kembali Mendekam di Penjara Saat Satresnarkoba Polres Bangkalan Temukan 10 Gram Sabu*
Bangkalan -liputanJatimBersatu,com. Peredaran dan penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu masih menghantui, tidak memandang strata sosial masyarakat. Itu dibuktikan oleh Satresnarkoba Polres Bangkalan ketika menggerebek rumah yang diduga merupakan pengedar narkoba di Desa Pesanggrahan, Kecamatan Kwanyar, Bangkalan. Dari rumah tersebut polisi menangkap SA (46) dengan barang bukti 10 gram sabu. Kasatresnarkoba Polres Bangkalan, Iptu Kiswoyo Supriyanto, S.H. mengatakan penangkapan itu bermula dari laporan masyarakat terkait aktivitas mencurigakan di rumah itu. Polisi lalu melakukan penyelidikan. “Kami lalu lakukan penelusuran dan mendatangi rumah pelaku,” ujar Iptu Kiswoyo pada Senin pagi ini di Mapolres Bangkalan (3/3/2025). Petugas lalu melakukan penggerebekan di rumah tersebut. Hasilnya, polisi menemukan satu bungkus sabu seberat 10,7 gram yang disimpan di dalam sebuah klip. “Kami juga menemukan timbangan, satu plastik klip kosong dan juga ada buku catatan penjualan sabu yang dilakukan pelaku selama ini,” ungkapnya. Dari pengakuan pelaku, barang haram itu diperoleh dari temannya yakni H. Pelaku membeli barang tersebut senilai Rp700 ribu tiap 1 gramnya. “Lalu dijual lagi oleh pelaku dan mendapatkan untung Rp300 ribu hingga Rp 500 ribu tiap gramnya,” tambah Iptu Kiswoyo. Akibat perbuatan tersebut, pelaki dituntut Pasal 114 ayat (2) subsider pasal 112 ayat (2) Undang-Undang (UU) RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara. (Irfan.ali)
*Antisipasi Kejahatan Jalanan Saat Ramadan, Polres Bangkalan Gelar Patroli Sahur On The Road*
Bangkalan -liputanJatimBersatu,com. Selama bulan Ramadan 1446 H/2025 M, Kepolisian Resor Bangkalan melaksanakan patroli sahur on the road di beberapa ruas jalan yang dianggap rawan terjadinya Balap Liar (Bali). Beberapa ruas jalan yang disasar diantaranya Jl. KH Moh Kholil, Jl. Pemuda Kaffa, Jl. Bancaran, Alun alun Kota Bangkalan, Jl. Moh. Cholil, Jl. Soekarno Hatta, dan Jl. Trunojoyo. Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, S.H., S.I.K., M.I.K. mengatakan Polres Bangkalan melaksanakan Patroli sebagai Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai pelayanan prima dalam rangka memberikan keamanan berlapis selama bulan suci Ramadan. “Seperti yang telah dilakukan pada Senin malam (03/03/2025) dini hari, patroli gabungan yang diikuti oleh beberapa anggota dari beberapa satuan fungsi Polres Bangkalan dalam mengantisipasi kejahatan jalanan, seperti begal, perang sarung, sajam/senpi, petasan, balap liar, maupun pengendara yang memakai knalpot brong. Karena dini hari adalah jam rawan,” terang AKBP Hendro. Kapolres berharap dengan adanya kendaraan dinas rotator yang menyala saat patroli, dapat mengurungkan niat para pelaku tindak kejahatan untuk melakukan aksinya. “Petugas selalu melaksanakan pemantauan secara rutin dengan kendaraan dinas yang digunakan dalam mengantisipasi kejahatan jalan atau pun gangguan kamtibmas lainnya sehingga kerawanan gangguan kamtibmas wilayah hukum Polres Bangkalan dapat kita antisipasi sedini mungkin,” tegas perwira berpangkat melati dua di pundak tersebut. (Irfan.ali)
Polres Bondowoso patroli subuh jaga kamtibmas kabupaten Bondowoso
Bondowoso -LiputanJatimBersatu,com. Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadan, Polres Bondowoso menggelar patroli subuh segiap pukul 04.00 WIB. Kapolres Bondowoso AKBP Harto Agung Cahyono,S.H,S.I.K,M.H mengatakan bahwa dalam kegiatan patroli subuh ini di lakukan secara serentak oleh seluruh jajaran polsek maupun Polres sesuai dengan wilayah nya masing-masing”terangnya . Dalam patroli subuh ini menitik beratkan pada titik-titik yang di anggap rawan dengan balapan liar serta lokasi – lokasi tempat berkumpul nya anak – anak muda kumpul atau bergerombol. Dalam kegiatan ini, petugas memberikan imbauan kepada remaja yang masih berkumpul selepas salat subuh. Mereka diminta untuk segera kembali ke rumah dan menghindari aksi balapan liar maupun aktivitas geng motor yang meresahkan. Kapolres Bondowoso, menegaskan tindakan ini bertujuan untuk memberikan efek jera. Kami akan terus melakukan patroli rutin untuk menindak balapan liar yang meresahkan warga. Motor yang diamankan akan dititipkan di Satlantas Polres Bondowoso untuk proses lebih lanjut,” ujarnya. Warga diimbau segera melaporkan jika menemukan kegiatan yang mengganggu ketertiban selama Ramadan. Pihak kepolisian siap bertindak cepat demi menjaga kenyamanan masyarakat. (Irfan.ali)
Semangat Ramadhan, Polres Kediri Kota Berbagi Takjil Pada Masyarakat Pengguna Jalan
Kediri Kota -liputanJatimBersatu,com. Momen bulan Ramadhan ini, Polres Kediri Kota mewujudkannya dengan membagikan takjil (makanan berbuka puasa) dengan pengendara motor dan masyarakat yang melintas, Senin (3/3/2024). Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasatreskrim Polres Kediri Kota AKP Fathur Rozikin, S.H. mengatkan Petugas berjajar siap berada depan Polres Kediri Kota akan memberikan kejutan tapi bukan menghambat kendaraan melakukan razia, namun akan memberikan takjil untuk berbuka. “Menjelang adzan magrib berkumandang biasanya masyarakat jalan – jalan mencari menu tambahan untuk berbuka puasa dengan istilah ” ngabuburit”, jelas AKP Fathur Sebagai silahturahmi antara kami sebagai Polri dengan masyarakat yang berada di wilayah hukum Polres Kediri Kota akan memberi takjil kepada pengendara motor khususnya bagi yang sedang berpuasa. “Oleh karenanya semangat ramadhan Polri berbagi dilakukan sebagai bentuk kedekatan dan kecintaan sesama manusia dalam bulan Ramadhan penuh berkah ini,” Ujar Kasatreskrim Polres Kediri Kota Dalam kesempatan ini, petugas juga menghimbau warga agar selalu mematuhi aturan lalu lintas, selalu waspada saat jam rawan tindak kejahatan di bulan Ramadan dan turut berperan membantu Polri dalam memelihara Harkamtibmas, pungkas AKP Fathur (Irfan.ali)
Diduga Adanya Komplotan Ilegal Pengambilan kabel Telkom Jenis FO Di Jalan Raya Balongbendo
Sidoarjo -liputanJatimBersatu,com. Dugaan adanya penarikan atau pengambilan paksa kabel telkom jenis fiber optik (FO) tanpa adanya surat izin resmi dari pihak terkait maupun PU. Komplotan tersebut mengambil kabel dimalam hari sekira pukul 02:00 Wib pinggir jalan raya Balongbendo tepatnya didepan SMPN 1 Balongbendo Sidoarjo. Ketika masyarakat menanyakan surat izin terkait adanya pengambilan kabel telkom pada pengawas lapangan bernisial NHA. Pengawas lapangan tidak bisa menunjukkan surat izin resmi dari pihak terkait maupun PU atas adanya pengambilan kabel telkom. Kuat dugaan kegiatan tersebut ilegal atau mencuri. Kemudian masyarakat melaporkan pada Polisi Polsek Balongbendo Sidoarjo dengan adanya kegiatan pengambilan kabel telkom ilegal tersebut. Polisi Polsek Balongbendo langsung bergerak cepat menyelusuri adanya laporan masyarakat setempat. Ketika Polisi tiba dilokasi komplotan pengambilan kabel ilegal sudah tidak ada dan meninggalkan lokasi tersebut. Dengan adanya kegiatan tersebut, harapan warga setempat kejadian ilegal tanpa adanya surat izin resmi dari pihak terkait tidak terjadi lagi di Kecamatan Balongbendo Sidoarjo. Romli direktur
Pastikan Ramadhan Aman dan Kondusif, IPDA EKO YUDHA PRASETYO SH Kanitreskrim Polsek Sukomanunggal Monitoring Sejumlah Tempat RHU dan SPA
Surabaya -LiputanJatimBersatu,com. Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), selama bulan suci Ramadhan, Kanitreskrim Polsek Sukomanunggal Polrestabes Surabaya, monitoring ke sejumlah tempat kerawanan yang berada diwilayah hukumnya. Kegiatan yang dilakukan pada Selasa Siang ini (04/03/2025), disimpulkan dalam operasi Pekat Semeru 2025 selama 12 hari yang di mulai pada tanggal 26 Februari hingga tanggal 9 Maret 2025. Menurut Ipda Eko Yudha Prasetyo, S.H., selaku Kanitreskrim Polsek Sukomanunggal, kegiatan ini bertujuan untuk menekan potensi gangguan kamtibmas serta menciptakan suasana Ramadhan yang aman dan nyaman bagi masyarakat. “Kami ingin memastikan wilayah di Kecamatan Sukomanunggal tetap kondusif, khususnya di bulan suci ini. Operasi ini difokuskan pada tempat RHU maupun SPA dan pencegahan peredaran barang-barang terlarang serta menjaga ketertiban di tengah masyarakat,” ujar Ipda Eko Yudha Prasetyo, S.H. “Meski dalam pelaksanaan operasi tidak ditemukan pelanggaran signifikan, kami bersama sejumlah personil tetap memastikan sejumlah RHU maupun SPA tidak ada kegiatan apapun di bulan Ramadhan ini,” sambungnya. Lebih lanjut, Ipda Ipda Eko Yudha Prasetyo, S.H., berharap Operasi Pekat Semeru 2025, ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, sehingga mereka bisa menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman. “Kami akan terus meningkatkan patroli dan pemeriksaan sejumlah tempat RHU maupun SPA selama bulan Ramadhan, demi menciptakan rasa aman bagi seluruh warga,” tutupnya. Dengan adanya operasi ini, Polsek Sukomanunggal Polrestabes Surabaya menegaskan komitmennya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, sehingga suasana Ramadhan dapat berlangsung dengan penuh khidmat dan kedamaian. Anugrah