Liputan Jatim Bersatu

Polres Nganjuk Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Unjuk Rasa Aliansi Mahasiswa Tolak UU TNI

    Nganjuk -liputanjatimbersatu.com Polres Nganjuk menggelar apel kesiapan pengamanan unjuk rasa dari Aliansi Mahasiswa Nganjuk yang menolak UU TNI. Aksi tersebut akan berlangsung di depan Kantor DPRD dan Pemda Kabupaten Nganjuk pada Selasa (25/3/2025).   Sebanyak 2/3 kekuatan personel diterjunkan, terdiri dari Kompi Pengendalian Massa (Dalmas), tim negosiator, Polwan, dan unit tertutup, serta tambahan satu kompi Dalmas dari Satbrimob Polda Jatim. Sementara itu, 1/3 kekuatan lainnya disiagakan di Mapolres sebagai cadangan.   Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H. menekankan pentingnya pengamanan yang mengedepankan pendekatan humanis dan persuasif.   “Kami memastikan seluruh personel siap mengawal jalannya aksi dengan mengutamakan dialog. Kami juga mengimbau peserta aksi agar tidak bertindak di luar batas kewajaran yang dapat mengganggu ketertiban umum,” ujarnya.   Kabag Ops Polres Nganjuk AKP Ondik Andrianto, S.H., M.Si. menambahkan bahwa personel telah ditempatkan di berbagai titik strategis guna menjaga kelancaran aktivitas masyarakat.   “Pengamanan ini bertujuan agar unjuk rasa dapat berlangsung tertib tanpa mengganggu kepentingan umum. Kami berharap semua pihak dapat saling menghormati,” katanya.   Polres Nganjuk berharap aksi menolak UU TNI ini dapat berlangsung damai dan kondusif. Petugas akan terus melakukan pendekatan persuasif agar aspirasi mahasiswa tersampaikan dengan baik tanpa mengorbankan keamanan dan ketertiban masyarakat.     (Korlap)

Kapolres Jember Bersama Forkompinda Sidak Pasar Pastikan Stok dan Harga Pangan Stabil Jelang Idul Fitri 1446 H*

      JEMBER –liputanjatimbersatu.com Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kabupaten Jember melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah pasar tradisional dan pusat perbelanjaan modern, seperti Roxy Mall.   Sidak ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan bahan pokok, menjaga stabilitas harga, serta memastikan kelancaran distribusi pangan agar masyarakat tidak mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan menjelang Lebaran.   Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi menegaskan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan berbagai stakeholder terkait guna menjamin kelancaran suplai bahan pokok.   “Kami sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan stok bahan pangan tetap aman,” ujarnya Selasa (25/3/2025).   Selain itu, Kapolres Jember juga menekankan bahwa Satgas Pangan terus melakukan monitoring harian terhadap pergerakan harga dan stok kebutuhan pokok.   “Kami bekerja sama dengan Disperindag untuk memastikan inflasi tetap terkendali, sehingga masyarakat tidak terbebani lonjakan harga,” tambahnya.   Dari hasil sidak, terpantau harga sejumlah kebutuhan pokok masih relatif stabil, meskipun ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan.   Pemerintah daerah bersama kepolisian berkomitmen untuk terus melakukan pengawasan guna menghindari praktik spekulasi harga yang dapat merugikan masyarakat.       (Korlap)

*Pasca Aksi Demo Polresta Malang Kota dan Forkopimda Bersama GMNI Jatim Kerja Bakti dan Berbagi Sembako* 

      KOTA MALANG –liputanjatimbersatu.com Sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian sosial pasca aksi demonstrasi, Polresta Malang Kota Polda Jatim , Forkopimda Kota Malang dan GMNI Jawa Timur menggelar kerja bakti membersihkan sisa coretan dan tempelan poster di tembok pagar serta gedung DPRD Kota Malang.   Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono, bersama Ketua DPD GMNI Jawa Timur, Hendra Prayogi, serta Sekretaris DPD GMNI Jatim, Ach Ainur Rochman alias Inung yang juga ikut kerja bakti.   Kerja Bakti ini juga diikuti personel Polresta Malang Kota serta perwakilan dari organisasi mahasiswa, sebagai bentuk tanggung jawab bersama pasca demonstrasi oleh Aliansi Suara Rakdjat (Asuro) dan Aktivis Kamisan Malang yang menolak RUU TNI.   Saat dilokasi Kombes Pol Nanang Haryono menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah solutif dan kolaboratif antara aparat kepolisian dan elemen mahasiswa dalam menjaga kondusivitas Kota Malang.   “Kita ingin menunjukkan bahwa menyampaikan aspirasi adalah hak demokratis, namun menjaga ketertiban dan keindahan kota adalah tanggung jawab bersama,” ujar Kombess Nanang, Selasa (25/3).   Oleh karena itu, lanjut Kombes Nanang pihaknya bersama GMNI Jatim melakukan kerja bakti ini sebagai simbol kebersamaan pasca aksi demonstrasi.   Kombes Nanang juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk mahasiswa, untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan aparat kepolisian guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif.   Aksi kerja bakti dan bakti sosial ini menjadi bukti nyata bahwa kepedulian terhadap kebersihan lingkungan serta solidaritas sosial dapat dijadikan sebagai bentuk nyata dari semangat persatuan dan kesatuan, demi kemajuan Kota Malang yang lebih harmonis dan sejahtera.   Selain membersihkan area gedung DPRD, kegiatan ini dilanjutkan dengan bakti sosial berupa pembagian 2.000 paket sembako kepada masyarakat.   Paket bantuan sebanyak itu diberikan kepada para pengayuh becak, pemulung, petugas kebersihan, hingga pengguna jalan yang membutuhkan.   Menariknya Forkopimda Kota Malang turut terlibat aksi sosial ini dengan bersama-sama turun ke jalan untuk menyalurkan bantuan.   Sementara sebagai Ketua organisasi kemahasiswaan dari DPD GMNI Jatim, Hendra Prayogi, menyatakan bahwa keterlibatan mahasiswa dalam kerja bakti dan bakti sosial ini mencerminkan semangat gotong royong yang menjadi karakter bangsa.   Ia mengatakan Mahasiswa tidak hanya menyuarakan aspirasi rakyat, tetapi juga harus hadir dalam upaya menjaga ketertiban serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.   “Kami bersama Kapolresta Malang Kota ingin menunjukkan bahwa kebersamaan lebih penting dari sekadar perbedaan pendapat,” ungkapnya.   Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat melihat bahwa pasca demonstrasi, elemen-elemen masyarakat tetap bersatu dalam membangun Kota Malang yang lebih baik.     (Korlap)

*Polres Situbondo dan Bhayangkari Berbagi Ratusan Bingkisan Ramadhan untuk Driver Ojol*

      SITUBONDO -LiputanjatimBersatu,com. Momentum bulan suci Ramadhan dan menjelang lebaran Idul Fitri 1446 H, Polres Situbondo Polda Jatim bersama Bhayangkari menggelar kegiatan sosial membagikan paket sembako kepada ratusan driver Ojol di sekitar lingkungan Mapolres Situbondo.   Acara yang bertema Bazar Ramadhan ini dihadiri Wakapolres Situbondo Kompol Indah Citra Fitriani, S.I.K., M.Si., Pejabat Utama, Kapolsek Jajaran dan Pengurus Bhayangkari Cabang Situbondo.   Kegiatan berlangsung di loby Mapolres Situbondo ini menjadi bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya para pekerja sektor transportasi yang tetap berjuang di tengah bulan suci Ramadhan.   Wakapolres Situbondo Kompol Indah Citra Fitriani, menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari program kepedulian Polres Situbondo dan Bhayangkari terhadap masyarakat yang membutuhkan.   Kegiatan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban mereka, terutama dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari selama Ramadhan dan menjelang lebaran Idul Fitri.   Dan juga sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat, terlebih di saat bulan Ramadhan.   Sehingga masyarakat semakin merasakan kehadiran anggota Polri di tengah-tengah mereka.   Sebanyak 150 paket sembako dibagikan kepada para pengemudi ojek online yang hadir dalam kegiatan tersebut.   “Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan ini,” ungkap Kompol Indah Citra Fitriani, Selasa (25/3).   Ia juga mengatakan para driver ojek online merupakan salah satu kelompok masyarakat yang sangat berjasa dalam kehidupan sehari-hari.   Oleh karena itu Polres Situbondo Polda Jatim ingin memberikan bantuan agar driver ojol juga dapat merasakan kebahagiaan di bulan penuh berkah ini.   Para pengemudi ojek online yang menerima bantuan pun mengungkapkan rasa terima kasih mereka atas kepedulian yang diberikan oleh kepolisian.   Menurut mereka, bantuan ini sangat bermanfaat bagi para driver ojol dan juga keluarga khususnya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.   “Alhamdulillah sungguh berkah Ramadhan, bantuan ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih kepada Polres SItubondo dan Bhayangkari yang telah peduli dengan kami para driver ojek online,” ujar salah satu driver ojol.     Kalima

Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak Bagikan Takjil dan Edukasi Bahaya Narkoba di Surabaya

    Tanjungperak –LiputanJatimBersatu,com. Wujud kepedulian di bulan suci Ramadan, Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat di Jalan Johor, Kelurahan Perak Timur, Kecamatan Pabean Cantian, Surabaya, Senin (24/3/2025).   Kegiatan yang berlangsung menjelang waktu berbuka puasa ini tidak hanya bertujuan untuk berbagi makanan, tetapi juga menjadi momen penting bagi kepolisian dalam memberikan edukasi mengenai keamanan dan bahaya penyalahgunaan narkoba.   Kasat Resnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Akhmad Khusen, S.H., M.H., memimpin langsung kegiatan ini bersama jajarannya. Ia menyampaikan bahwa sebanyak 100 paket takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas di lokasi tersebut.   “Kami berharap kegiatan ini dapat sedikit membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan agar bisa berbuka puasa tepat waktu. Selain itu, kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan menjauhi penyalahgunaan narkoba,” ujar AKP Akhmad Khusen, melalui Kasi Humas Iptu Suroto, pada Selasa (25/03)   Selain membagikan takjil, petugas juga memanfaatkan kesempatan ini untuk menyampaikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta meningkatkan kesadaran akan bahaya narkoba. Kegiatan ini disambut positif oleh masyarakat yang mengapresiasi langkah kepolisian dalam mendekatkan diri kepada warga.   “Kami sangat berterima kasih kepada kepolisian yang tidak hanya berbagi makanan tetapi juga memberikan pemahaman tentang pentingnya menjauhi narkoba. Ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama generasi muda,” kata salah satu warga yang menerima takjil.   Kegiatan sosial ini merupakan bagian dari komitmen Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama selama bulan suci Ramadan. Polisi berharap bahwa inisiatif ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan lingkungan dan menjauhi narkoba.   Dengan berlangsungnya kegiatan ini dalam suasana yang aman, lancar, dan kondusif, Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak menegaskan bahwa mereka akan terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam tugas penegakan hukum tetapi juga dalam aksi sosial yang bermanfaat bagi banyak orang.     Kalima