Liputan Jatim Bersatu

Perjalanan Mudik di Pelabuhan Tanjung Perak Berjalan Lancar, Pemudik Apresiasi Kinerja Kepolisian

    Surabaya – liputanjatimbersatu.com Mudik Lebaran tahun ini di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, berjalan dengan lancar. Para pemudik mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran perjalanan mereka, berkat pengamanan dan pengaturan lalu lintas yang dilakukan oleh Kepolisian Polres Pelabuhan Tanjung Perak.   Salah satu pemudik, Farel Restivano (17), yang melakukan perjalanan dari Gresik menuju Pelabuhan Tanjung Perak, mengaku tidak mengalami kendala selama perjalanan. “Perjalanan dari Gresik ke Pelabuhan Tanjung Perak sangat lancar. Terima kasih kepada Kepolisian Polres Pelabuhan Tanjung Perak sehingga perjalanan mudik aman dan lancar,” ungkapnya.   Indra (50), pemudik asal Rembang, Jawa Tengah, juga merasakan hal yang sama. Ia mengungkapkan perjalanan dari Rembang menuju Pelabuhan Tanjung Perak berjalan dengan aman dan tanpa hambatan berarti. “Alhamdulillah, perjalanan lancar. Saya merasa lebih tenang dengan kehadiran petugas yang memastikan keamanan kami,” katanya, pada Selasa (01/04).   Sementara itu, Roy (40), pemudik yang hendak menuju Ambon melalui jalur laut, mengaku puas dengan pengamanan yang dilakukan. “Dari Malang sampai Pelabuhan Tanjung Perak perjalanan saya sangat nyaman. Semua terasa lebih teratur dan aman,” ujarnya.   Kondisi lalu lintas yang tertib di sekitar Pelabuhan Tanjung Perak tak lepas dari upaya Kepolisian Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang terus melakukan pengamanan dan pengaturan arus kendaraan. Kehadiran petugas di lokasi membantu mengurai kepadatan dan memastikan pemudik bisa melakukan perjalanan dengan aman.   Seorang petugas kepolisian yang bertugas di lapangan menyebutkan bahwa pihaknya telah menyiapkan strategi untuk mengatasi potensi kepadatan di jalur menuju pelabuhan. “Kami menerapkan rekayasa lalu lintas dan menempatkan personel di titik-titik rawan untuk memastikan arus mudik berjalan lancar,” dan kami juga Siagakan anggota untuk melakukan pengamanan di Pelabuhan Tanjung Perak. jelasnya.   Dengan adanya pengamanan yang optimal, para pemudik merasa lebih nyaman dalam perjalanan mereka. Keberhasilan ini menunjukkan pentingnya kerja sama antara pihak kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan suasana mudik yang aman dan tertib.   (Korlap)

Pemudik Apresiasi Pelayanan dan Pengamanan Selama Perjalanan Laut Jelang Idulfitri 1446 H

    Surabaya – liputanjatimbersatu.com Jelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, arus mudik terus berlangsung di berbagai moda transportasi, termasuk jalur laut. Salah satu pemudik asal Tulungagung, Suriyanto, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas pelayanan serta pengamanan yang ia rasakan selama perjalanan laut dari Kalimantan ke Surabaya.   “Alhamdulillah, perjalanan saya dari Kalimantan sampai ke sini, Surabaya, naik kapal, pelayanannya bagus dan lancar, serta dari pengamanan kepolisian pun baik,” ungkap Suriyanto, Minggu (30/4).   Suriyanto juga berharap agar arus mudik tahun ini berjalan lancar bagi seluruh penumpang, khususnya yang menggunakan moda transportasi laut.   “Kami berterima kasih banyak, mudah-mudahan mudik tahun ini berjalan dengan lancar dan kita sebagai penumpang nyaman,” tambahnya.   Pihak kepolisian pun terus melakukan pengamanan di berbagai titik pelabuhan demi memastikan kenyamanan dan keselamatan para pemudik, seiring meningkatnya mobilitas masyarakat menjelang lebaran.   (Korlap)

Pengajian Umum dalam Rangka Dzikro Maulud Nabi Muhammad SAW Sekaligus Haul- Akbar

Sampang – Hadirilah pengajian umum dalam rangka Haul Akbar Bhujuk’ Ahzab Bhuju’ Khosen dan Sesepuh Dusun Bunut, bertempat di Dusun Bunut Moktehsareh Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang.   Acara pada hari Selasa 02 Syawal 1446 Hijriyah 1 April 2025 Masei pada pukul Jam 12: 00 Wib Ba’da Dzuhur.   Dalam acara tersebut dihadiri olek Habib Abdurrhohim Bin Yusup Baroqbah dari Sidoarjo, dan KH. Khotibul Umam dari Paliang Sampang.   Panitia Haul Akbar Bhuju’ Ahzab, Buju’Khosen, kami mohon doa restu dan dukungannya.   Haul Akbar, merupakan tradisi peringatan kematian seseorang yang diadakan setahun sekali.   Tujuannya untuk mendoakan ahli kubur dan mengenang keteladanan semasa hidup dari tokoh yang diperingati.pungkasnya   ( m Rosid )

*Operasi Ketupat Semeru 2025, Polda Jatim Tingkatkan Pengamanan Jalur Wisata*

    SURABAYA – liputanjatimbersatu.com Operasi Ketupat Semeru 2025, Polda Jatim tidak hanya melakukan pengamanan Lebaran di jalan raya dan tol saja.   Dalam Operasi kemanusiaan itu Polda Jatim beserta jajaraanya juga memfokuskan pengawasan dan pengamanan jalur-jalur wisata.   Hal itu seperti disampaikan oleh Kabidhumas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto usai kegiatan Halalbihal keluarga besar Polda Jatim di Gedung Mahameru, Senin (31/3).   Kombes Pol Dirmanto mengatakan bahwa penanganan keamanan di jalur wisata justru lebih kompleks.   Salah satunya adalah peningkatan kenyamanan pengguna jalan saat keluar-masuk tempat wisata dan kepadatan kendaraan wisatawan.   “Setelah arus mudik saat Lebaran, kegiatan rekreasi akan meningkat, dan ini seperti paket yang memperpanjang masa liburan,” kata Kombes Pol Dirmanto.   Untuk menghadapi kepadatan arus lalu lintas di kawasan wisata, Polda Jatim dan jajarannya telah menyiagakan sejumlah petugas.   “Pengunjung tempat rekreasi biasanya akan meningkat setelah Lebaran,” kata Kombes Dirmanto.   Kabidhumas Polda Jatim juga menghimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan curah hujan yang diperkirakan akan terjadi selama hari libur Lebaran 2025 ini.   Kendati demikian, sejumlah titik rawan kemacetan sudah diperiksa untuk menyerap rekayasa lalu lintas jika diperlukan.   “Karena kita juga mempertimbangkan faktor cuaca, jadi hati-hati dalam aktivitas di jalan. Utamakan keselamatan,” ujar Kombes Dirmanto.   Penjagaan di beberapa titik tersebut merupakan upaya aparat kepolisian untuk memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan masyarakat.   “Alhamdulillah, semuanya sudah siap untuk menghadapi kegiatan di lokasi wisata,” pungkasnya.   Sebelumnya, diketahui bahwa untuk menghadapi arus mudik Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriyah, jajaran Polda Jatim telah menyiagakan sebanyak 149 pos pengamanan (Pospam), 41 pos pelayanan (Posyan), dan 13 pos terpadu di titik-titik strategis.   Dalam Operasi Ketupat Semeru 2025, Polda Jatim mengerahkan sebanyak 15.231 personel gabungan dari TNI, Polri, ormas, hingga relawan dan instansi terkait.       (Korlap)

Memilih Bungkam Saat Dikonfirmasi Dan Enggan Berkomentar Prihal Viralnya Video Napi Bebas Main HP Dirutan

Surabaya- LiputanJatimBersatu,com. viral video seorang napi bermain HP Dirutan Sampang menuai pertanyaan publik dan menjadi sorotan tajam.   Para napi dengan santainya bermain HP dan sempat video col dengan salah satu keluarganya menjadi sebuah perbincangan hangat di kalangan masyarakat kabupaten Sampang.   Video yang berdurasi 37 detik beredar luas dikalangan masyarakat kabupaten Sampang dan Surabaya, dalam hal ini kelalaian dan bentuk kebobrokan pengawas dan KPR, dalam menjalankan tugasnya atau memang di biarkan leluasa tanpa ada tindakan.   Saat di konfirmasi salah satu staff rutan pak Ali Yunus memberikan tanggapan saat dikonfirmasi melalui WhatsApp messenger pribadinya.   “Memang kami siapkan alat telekomonikasi ( Wartel sus pas ) untuk komikasi ke keluarganya, Ya mas namanya wartel khusus pemasyarakatan.. di siapkan bagi warga binaan,” Ujarnya.   Saat disinggung mengenai adanya napi yang leluasa bermain HP dirutan tanpa ada tindakan tegas dari para pengawas rutan.   “Pak Ali menjawab Untuk jelasnya sampeyan menghubungi pak panca bagian staff pengamanan rutan, tambahnya,” pak Ali Yunus.   Saat mengkonfirmasi terpisah pak panca selaku humas rutan Sampang pada hari Senin 31-03-2025, enggan berkomentar atau seakan menghindari konfirmasi dari wartawan media ini.   Supaya pemberitaan media liputanjatimbersatu,com. Berimbang, akurat, akuntabel dan transparan agar tidak menyimpang dan tidak menimbulkan fitnah team awak media mencoba konfirmasi pada pak Gilang selaku KPR.   “Tapi juga belum memberikan keterangan atau enggan berkomentar terkait bebasnya napi bermain HP dengan leluasa,”   Sampai berita ini diterbitkan ke media massa team awak media akan menghubungi pihak-pihak terkait seperti Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.   Anugrah